Yogyakarta dikenal menyimpan segudang pantai eksotis dengan keunikan yang berbeda-beda.
Salah satunya adalah Pantai Indrayanti Jogja yang berada di kawasan wisata pantai Gunungkidul.
Seperti diketahui, kawasan wisata pantai di Gunungkidul terdiri dari beberapa pantai yang jaraknya berdekatan.
Namun, di antara pantai-pantai tersebut, Pantai Indrayanti menjadi primadona karena kebersihannya yang sangat terjaga dan pemkamungan di sekitarnya yang berbatasan langsung dengan laut lepas.
Bukan itu saja, Pantai Indrayanti juga memiliki fasilitas wisata yang menarik yang membuat wisatawan terus berdatangan.
Nah, apa saja fasilitas wisata tersebut? Artikel berikut ini akan menjawabnya sekaligus menguraikan informasi seputar lokasi, harga tiket masuk, dan jam operasionalnya.
Objek Wisata Pantai Indrayanti Jogja
Pantai Indrayanti menawarkan keindahan alam yang begitu menakjubkan. Hamparan pasir putih berpadu dengan birunya air laut menjadi pesona utama yang berhasil menarik wisatawan setiap harinya.
Baik wisatawan dari dalam maupun luar negeri terus berdatangan, terutama di akhir pekan, untuk menyaksikan keelokan objek wisata ini beserta aktivitas wisata yang ditawarkannya.
Dibanding pantai-pantai di sekitarnya, Pantai Indrayanti Jogja memang lebih lkamui dan memiliki ombak yang relatif rendah sehingga wisatawan dapat bermain dan bersantai di tepian pantainya.
Selain itu, Pantai Indrayanti Jogja juga dikelola oleh pihak swasta sehingga lebih terawat dan terjaga kebersihannya.
Bahkan, jika ada wisatawan yang membuang sampah sembarangan akan dikenai denda sebesar Rp10.000.
Adapun sebenarnya, nama Pantai Indrayanti diambil dari nama restoran Indrayanti yang berada di kawasan tersebut.
Di mana nama Indrayanti tersebut pun diambil dari nama pemilik restoran, yaitu bapak Indra dan ibu Yanti.
Restoran ini cukup terkenal di antara pengunjung dan seolah menjadi landmark di kawasan Pantai Indrayanti Jogja.
Karena itu, tanpa disengaja, tempat ini akhirnya dikenal dengan Pantai Indrayanti.
Hal ini sebenarnya sempat menjadi polemik di antara pengelola pantai dengan Keraton dan pemerintah setempat.
Pasalnya, nama resmi yang diberikan pemerintah untuk pantai ini adalah Pantai Pulang Syawal.
Namun, karena nama yang lebih melekat di kalangan pengunjung dan penduduk setempat adalah Pantai Indrayanti, polemik ini tidak berlanjut lebih jauh.
Lokasi dan Rute ke Pantai Indrayanti Jogja
Letak Pantai Indrayanti berdekatan dengan beberapa pantai lain, seperti Pantai Krakal dan Pantai Sundak, karena memang masih berada di kawasan wisata pantai di Gunungkidul.
Untuk lokasi lengkapnya adalah di Desa Tepus, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Dari pusat kota Jogja, jarak ke Pantai Indrayanti adalah sekitar 70 km dengan waktu tempuh sekitar 3 jam.
Kondisi jalannya terbilang sangat baik, namun pengendara perlu berhati-hati karena rutenya yang berkelok-kelok dan naik-turun.
Setidaknya, terdapat dua rute menuju ke Pantai Indrayanti yang bisa kamu pilih, yaitu:
- Rute Umum: Melewati jalan Wonosari (Ringroad Timur Yogyakarta) -> Piyungan -> Patuk -> Wonosari -> Karangrejek -> Hargosari -> Tepus, lalu ikuti petunjuk arah menuju pantai Indrayanti.
- Rute Alternatif: Melewati Jalan Imogiri -> Siluk -> Panggang -> Saptosari -> Trowono -> Baron. Dari area Pantai Baron, lanjutkan perjalanan sekitar 10 km ke arah timur untuk sampai ke Pantai Indrayanti.
Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional
Untuk masuk ke dalam destinasi wisata Pantai Indrayanti Jogja, pengunjung dikenakan tiket sebesar Rp10.000 per orang.
Harga ini relatif murah karena sudah termasuk akses ke pantai lain di sekitarnya, yakni Pantai Drini, Pantai Sepanjang, Pantai Sundak, Pantai Krakal, dan Pantai Pok Tunggal.
Selain biaya tersebut, pengunjung juga akan dikenakan biaya parkir kendaraan, yakni Rp4.000 untuk motor dan Rp15.000 untuk mobil.
Kemudian, untuk jam buka pantainya sendiri adalah 24 jam. Namun, sebagian besar wisatawan berada di lokasi wisata ini mulai pukul 07.00 – 18.00 WIB guna menghindari pulang terlalu malam karena kondisi jalan yang masih minim penerangan dan topografi yang berkelok-kelok.
Mereka pun cenderung datang di pagi hari ketika belum terlalu panas atau di sore hari agar bisa melihat pemkamungan matahari terbenam.
Lihat juga keindahan Pantai Kukup di Gunung Kidul Yogyakarta
Fasilitas Wisata di Pantai Indrayanti Jogja
Karena dikelola oleh swasta, fasilitas umum yang tersedia di Pantai Indrayanti Jogja terbilang lengkap.
Mulai dari toilet, mushola, restoran, hingga penginapan sudah tersedia bagi wisatawan.
Bahkan, pihak pengelola pun menyediakan fasilitas wisata menarik lainnya, seperti jetski, gazebo dan payung pantai, area bermain anak-anak, hingga toko oleh-oleh.
1. Jet Sky
Pantai Indrayanti Jogja menyediakan wahana jet ski layaknya pantai-pantai yang ada di Bali dan Lombok.
Wahana ini cocok untuk kamu yang ingin memacu adrenalin dan tak hanya ingin bermain di tepi pantai.
Nah, untuk bisa menaiki wahana ini, kamu bisa menyewanya dengan membayar Rp250.000 untuk pemakaian selama 15 menit.
2. Gazebo dan Payung Pantai
Berkunjung ke pantai rasanya tidak lengkap jika tidak bersantai menikmati suasana dan pemkamungan sekitar.
Karena itu, Pantai Indrayanti Jogja menyediakan fasilitas berbayar berupa gazebo dan payung pantai.
Biaya sewa untuk kedua fasilitas ini pun cukup terjangkau, yakni Rp30.000 untuk gazebo dan Rp20.000 untuk payung pantai.
Dengan harga tersebut, pengunjung sudah bisa mendapatkan gazebo bernuansa etnik dan tradisional yang terbuat dari material kayu dengan atap jerami, serta payung pantai berwarna-warni, yang cocok untuk dijadikan spot foto yang menarik.
3. Area Bermain Anak-Anak
Pantai Indrayanti Jogja juga memiliki area bermain anak-anak atau kids playground.
Fasilitas ini diperuntukkan bagi anak-anak dan balita agar bisa bermain sepuasnya namun tetap dalam area yang aman.
Aneka permainan yang ada dalam area ini pun sangat beragam dan dapat digunakan secara gratis.
4. Café dan Resto
Setelah puas bermain di pantai dan perut terasa lapar, pengunjung bisa menuju ke deretan café dan resto yang menawarkan aneka kuliner.
Kuliner tradisional hingga aneka seafood bisa ditemui dengan harga yang bervariatif, mulai dari Rp10.000 hingga ratusan ribu rupiah.
5. Penginapan
Bagi pengunjung yang ingin bermalam di kawasan wisata Pantai Indrayanti, tersedia banyak penginapan yang bisa dijadikan pilihan.
Untuk harga yang ditawarkan cukup bervariasi, mulai dari Rp100.000 hingga jutaan rupiah.
Namun, agar tidak kehabisan kamar, pengunjung sebaiknya melakukan pemesanan dari jauh-jauh hari sebelum keberangkatan.
Nah, berikut ini beberapa penginapan di sekitar Pantai Indrayanti Jogja.
- Walet Guest House
- Penginapan Cemara Udang
- Penginapan Joglo Watukelir
- Griya Pesisir
- Bamboo Lengkung Cottage
- Rock Garden Homestay
Selain penginapan di atas, terdapat pula penginapan lain di sekitar pantai yang berdekatan.
Kamu tinggal memilih mana yang paling sesuai dengan kebutuhan, keinginan, dan budget yang kamu miliki.
6. Toko Oleh-Oleh
Setelah puas menjajal pantai, wisatawan bisa mengunjungi toko oleh-oleh yang menjual berbagai cinderamata menarik, seperti aksesoris dan baju yang bertuliskan Pantai Indrayanti.
Selain itu, ada pula olahan kuliner khas daerah setempat yang cocok untuk dijadikan buah tangan, seperti keripik rumput laut.
Nah, itulah informasi mengenai objek wisata Pantai Indrayanti yang berada di Gunungkidul, Yogyakarta.
Jika hendak berkunjung ke sana, cobalah datang di hari biasa agar tidak terlalu ramai sehingga kamu bisa lebih menikmati alam dan suasana.
Perhatikan pula cuaca pada hari tersebut, di mana akan lebih baik untuk datang ketika cuaca sedang cerah dan tidak hujan.